Hello semuanya!!! Maaf, Master telat lagi posting reviewnya. Minggu lalu, laptop Master mengalami masalah di keyboard. Jadi Master hiatus dulu untuk sesaat. Tapi penantian semuanya tidak sia-sia, karna Master sudah mencoba game ini dan keterusan mainnya. Masih penasaran sama cerita dan endingnya nanti. Jadi, nikmatilah review Master!!! Selamat Membaca!!!
Sebenernya, master agak susah download game ini di Romulation.net. Mungkin karna jarang didownload lagi. Master juga tidak tahu cara main game ini. Jadi, Master mencoba download dari website-website lain. Dan ketemu gamenya.
Summon Night : Swordcraft Story adalah jenis game RPG yang sangat menarik. Hal ini karena game ini berbasis adventure, tapi dalam hunt monster dilakukan dengan sistem Real-Time Battle dengan dasar 2 dimensi. Kebanyakan game RPG yang terkenal seperti Final Fantasy lebih ke Turn-Base Battle, dan hal inilah yang membuat ciri khas sendiri dari game ini.
Game ini menceritakan tentang seorang Craftknight (Penempa) yang mendapatkan misi untuk memperbaiki kembali segel dari seekor makhluk (Summon Creature) bernama Goura. Segel ini rusak akibat dari temannya sendiri yang ternyata seorang Summon Creature yang kuat bernama Ryouga. Namun saat segel mulai retak, Tokoh utama berubah dan berusaha menghentikan Ryouga. Sehingga Goura tak berhasil keluar, namun segelnya melemah dan mulai rusak. Ternyata tokoh utama ini adalah seorang Edge Fencer yang bertugas menjaga segel tersebut. Sekarang bersama Guardian Beast-nya, sang tokoh utama mencari pedang-pedang legendaris bernama Daemon Edge untuk menyegel kembali Goura.
Awalnya kita dapat memilih antara kedua tokoh utama ini. Yang laki-laki bernama Edgar, sedangkan yang perempuan bernama Aera. Namun kita dapat mengubah namanya sesuai dengan yang kita inginkan. Lalu permainan dimulai dengan perbincangan dengan Ryouga dan akhirnya bertemu dengan Guardian Beast kalian. Guardian Beast ini dapat kalian pilih dengan menjawab salah satu jawaban ini.
Namun setelah dipilih kalian tidak dapat menggantinya lagi. Mereka adalah:
ExeLD ( Pilihan pertama )
ExeLD berasal dari Mechanical Realm of Lorelai. Ia merupakan sebuah Mecha yang memiliki elemen serangan listrik. Dalam cerita, ExeLD sangat berpikir logis, suka mempelajari sifat dan tingkah laku manusia, dan suka takut dipegang tokoh utama karena tokoh utama mudah merusak mesin. Kadang-kadang ExeLD suka berpikir terlalu keras sehingga dia jadi OverHeating dan rusak. Namun jangan khawatir, ExeLD dapat me-restart dirinya sendiri.
Loki ( Pilihan kedua )
Loki
adalah seorang anak yang berasal dari Oni Realm of Silturn . Dia percaya
bahwa kekuatan adalah segalanya. Dia sangat percaya diri-terlalu
percaya diri kadang-kadang-, namun dia sangat suka mencari tantangan
dan mulai suka melindungi tokoh utama sebagai Guardian Beast. Dasar
serangannya adalah Api.
Dinah ( Pilihan ketiga )
Dinah
adalah iblis yang berbagi tubuh dengan seorang malaikat. Sifat keduanya
sangat bertentangan, sisi iblis sangat sarkastik dan suka membuat ulah,
sedangkan sisi malaikat suka melihat segala sesuatunya dari sisi
positif dan suka menolong. Walaupun lebih sering sisi iblis yang
menguasai tubuhnya, kadang-kadang sisi malaikatnya muncul untuk meminta
maaf atas tindakan sisi iblis. Dasar serangannya adalah Air.
Arno ( Pilihan keempat )
Arno merupakan seorang Summon Creature yang ditinggal Master sebelumnya. Ia berasal dari Maetropa, negeri para makhluk Summon. Dia memiliki kekuatan angin sebagai dasar serangannya. Master belum pernah pakai Guardian Beast ini, jadi Master belum bisa tulis banyak hal mengenai dia.
Tentang sistem Battle-nya juga cukup khas sekali. Dengan menggunakan sistem Real-Time Battle, pemain dapat melakukan combo-combo yang berbeda-beda sesuai dengan jenis senjatanya sendiri. Pemain juga dapat mengganti senjatanya saat dalam pertarungan. Dengan kemampuan dalam membuat senjata, meng-upgrade-nya, dan teknik bertahan akan memudahkan pemain untuk mengalahkan Bos-Bos monster. Senjata-senjata ini juga memiliki fungsi yang berbeda-beda untuk mengumpulkan material dan membantu menyingkirkan penghalang, misalnya saja pedang untuk memotong rumput, kapak untuk memotong pohon mati, tombak untuk mengambil buah dan menggapai harta karun yang terlalu jauh, sarung tangan untuk menyingkirkan batu, bor untuk menghancurkan dinding yang rusak, dan palu untuk memukul swicth dan menandai teleportisasi.
Yang paling bikin kesal Master adalah letak tempat Save Game yang terlalu jauh. Apalagi kalau monster-monster dalam perjalanan sangat susah. EXP yang sudah diperoleh bisa hilang begitu saja dan membuang-buang waktu. Apalagi saat menemukan Bos disaat kita belum siap, sudah tunggu Game Over aja. Namun setelah lama bermain, masalah ini mulai teratasi, karena sudah punya banyak uang untuk membeli item "Anywhere Diary". Jadi kita tidak usah ke tempat Save Game lagi, cukup gunakan item tersebut dan Game pun tersimpan dengan aman.
Master sangat rekomendasikan game ini untuk di mainkan oleh kalian. Kalau dirating menurut Master, nilainya 9 dari 10 untuk segmen RPG dan 8 dari 10 untuk semua segmen game yang pernah Master mainkan. Bagi kalian yang baru main game ini, cuma 1 kalimat yang harus diingat, Pantang Menyerah!!!! Soalnya bagi yang baru main akan kesel juga seperti Master saat baru pertama main. Tapi kalau sudah tahu cara main dan mapnya, akan terasa gampang sekali.
OK! See U Next Review ya! Kalau ada yang mau rekomendasikan game kesukaannya untuk di Review Master, Comment Please!!
gan ane mau tanya lewat foto add fb aja gan fauzis66@yahoo.com
BalasHapuslv org ane dah 6 tpi begitu udh ngelawan boss tanaman apalah itu blablabla
ada tulisan the hononas herb must be somewhere around where gimana itu gan ane gk tahu mohon tipsnya gan
cpt dibales ya gan
BalasHapusoh iya gan ane ada saran biar download rom nya g susah ke "romhustrel"
BalasHapusaja gan di situ semua lengkap ko'
Makasih buat agan Miopasy Mickiryu. Sudah mau baca blog ane.
HapusMaaf baru bisa koment sekarang, karena kemarin hiatus karna Master abis UAS semester Genap langsung disambung dengan KKN.
OK untuk masalah agan, ane masih perlu observasi dulu. Soalnya ane lupa bagian mana itu. Jadi mohon bersabar.
Untuk website download gamenya, trima kasih dah kasih tau Master. Master menggunakan Romulation sebagai landasan urutan aja. Klo dari Romulation gak bisa download, Master akan cari dari website2 lainnya.
Oh iya, like page D'Plus Review Magazine dong di FB. Klo ada pertanyaan mendesak, Comment di situ bisa koq. Soalnya yang sering di buka FB sih. Jadi bisa dibahas bareng2
gan ane udah lawan ryouga pas mau nyegel goura, itu ane kalah mulu. ada tips gak gan?
BalasHapusWah, udah hampir selesai tuh gan. Selamat. Klo masalah Ryouga itu tergantung reflek agan maen sih. Klo ane pake strategi yang bikin damage gede. Pake senjatanya Kapak sama Pedang. Pedang buat serangan dekat dan combo, klo kapak buat charge attack biar sakit trus kabur. Magic-nya pake Healing spell, Omega Burst, Chain Spark, dan gak lupa Red Daemon Gem. Healing spell buat nambah darah, Omega Burst sama Chain Spark buat serang Ryouga, Red Daemon Gem buat Revive klo nanti mati. Itu aja sih strategi gw.
Hapusgan mau tanya donkk setelah lawan ryouga misinya trus kemana nih gw bingung nih tolong dijawab donkk cepat bisa inbox di fb ane Mizuhashi BellaPutri No-echi nih fb gw tlong dijawab gan
BalasHapusHalo gan, reviewnya rapi yak senang saya bacanya :D saya juga lagi bikin review mengenai game ini, mohon ijin buat dijadikan referensi bahan tulisan saya
BalasHapusMakasih gan. Silakan kalau tulisan saya dijadikan referensi agan. Saya senang sekali ada yang mau baca blog saya yg dah lama gak update2 ini.
HapusHehehe...